27 Harga Kusen Kayu Jati Terbaru 2022 : Kelebihan & Kekurangan

Harga Kusen Kayu Jati – Keberadaan kayu memang bisa dikatakan tidak mungkin akan tergantikan dalam hal konstruksi bangunan dan juga material furniture. Karena setiap kontruksi bangunan tentu akan menggunakan kayu sebagai salah satu bahan utama.

Penggunaan kayu dalam kontruksi bangunan biasanya digunakan sebagai papan cor, reng, usuk dan komponen rangka atap lainnya. Kemudian salah satu yang paling penting adalah dapat berfungsi sebagai bahan kusen, baik kusen pintu maupun kusen jendela rumah.

[toc]

Pemilihan jenis kayu untuk kusen jendela dan pintu, kami lebih menyarankan untuk menggunakan kayu jati karena sudah dipastikan memiliki kekuatan yang sangat baik dan dapat bertahan dalam waktu yang cukup lama, bahkan hingga puluhan tahun.

Nah disini kami akan membahas mengenai harga kusen kayu jati terbaru lengkap dengan kelebihan serta kekurangan yang dimilikinya. Baiklah daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak ulasan mendalam mengenai harga kusen kayu jati yang telah kami siapkan berikut ini.

Harga Kusen Kayu Jati Terbaru : Kelebihan & Kekurangan

Harga Kusen Kayu Jati

Harga Kusen Kayu

Berbicara mengenai harga, harga kusen kayu jati ini memang dibanderol dengan harga yang tinggi, bahkan lebih tinggi dibandingkan dengan kusen cor beton dan juga kusen aluminum yang saat ini banyak digunakan oleh masyarakat.

Namun dengan harganya yang tergolong tinggi, kualitas dari kusen kayu jati juga tidak perlu diragukan lagi. Dibawah ini kami telah menyiapkan tabelm daftar harga kusen kayu jati yang dapat kalian jadikan pertimbangan sebelum membeli kusen untuk rumah kalian.

Harga Kusen dan Pintu Kayu Jati

Kusen Kayu Jati Ukuran Balok 6 x 15Harga
HARGA KUSEN GUNDUL / LOBANGRp 1.600.000
HARGA KUSEN JALOSI / LOBANGRp 1.700.000
HARGA KUSEN LENGKUNG / LOBANGRp 1.820.000
HARGA KUSEN LENGKUNG JALOSI / LOBANGRp 1.920.000
HARGA KUSEN GENDONG LENGKUNG JALOSI / 3 LOBANGRp 5.225.000
HARGA KUSEN GENDONG LENGKUNG JALOSI / 3 LOBANGRp 5.550.000

Harga Kusen Kayu Jati Ukuran Balok 6 x 12

Kusen Kayu Jati Ukuran Balok 6 x 12Harga
HARGA KUSEN GUNDUL / LOBANGRp 1.550.000
HARGA KUSEN JALOSI / LOBANGRp 1.650.000
HARGA KUSEN LENGKUNG / LOBANGRp 1.755.000
HARGA KUSEN LENGKUNG JALOSI / 3 LOBANGRp 1.820.000
HARGA KUSEN GENDONG LENGKUNG 3 LOBANGRp 4.900.000
HARGA KUSEN GENDONG LENGKUNG JALOSI / 3 LOBANGRp 5.250.000

Harga Kusen Kayu Pintu & Jendela

Kusen Kayu Jati Ukuran Balok 6 x 15Harga
HARGA DAUN PINTU PANEL KOTAK dllRp 5.600.000
HARGA DAUN PINTU PANEL LENGKUNGRp 7.150.000
HARGA DAUN JENDELA POLOS + KACA POLOSRp 1.550.000
HARGA DAUN JENDELA BLASUT + KACA POLOSRp 2.150.000

Kelebihan dan Kekurangan Kusen Kayu

Sama halnya dengan bahan baku bangunan lainnya yang terbuat dari kayu, kusen kayu juga sudah pasti memiliki kelebihan dan juga kekurangan yang sudah sepantasnya kita mengetahuinya. Hal ini nantinya kita dapat menimbang-nimbang apakah lebih baik menggunakan bahan kayu atau bahan lainnya.

Lalu penggunaan kusen kayu juga kebanyakan menggunakan bahan kayu, karena dinilai lebih murah dan juga keawetannya juga tak kalah dengan bahan jenis kusen cor atau kusen aluminium. Sebenarnya untuk kekuatan, alangkah baiknya menggunakan kayu jati karena sudah jelas kekuatannya dan keawetannya.

Masih ada juga jenis kusen kayu lain seperti kayu mahoni, kayu kamper, kayu borneo dan juga kayu meranti. Kayu-kayu tersebut memiliki kekuatan yang sangat baik walaupun masih dibawah dari kayu jati, namun kayu itu semua dapat menjadi opsi lain jika dirasa kayu jati ini memiliki harga yang tinggi. Baiklah mari kita simak kelebihan dan kekurangan kusen kayu yang telah kami siapkan berikut ini:

Kelebihan

1. Kusen kayu dikenal memiliki bentuk yang beragam dan bervariasi seperti modern, tradisional dan juga klasik.

2. Kayu juga memiliki motif yang beragam sehingga akan menambah dari segi tampilan.

2. Kusen kayu memiliki tampilan yang lebih natural.

3.Untuk jenis-jenis kayu tertentu, kusen kayu juga tidak kalah kuat dan juga lebih awet tergantung dari usia kayu tersebut (khususnya kayu jati).

4. Dapat diubah bentuknya sesuai desain seperti lurus dan melengkung.

5. Dapat menahan panas dan dingin dari luar ruangan.

Kekurangan

1. Sulit untuk mendapatkan kayu yang memiliki kualitas unggul.

2. Bahan kayu sangat rentan terhadap seranggap seperti rayap, namun hal ini tidak berlaku untuk kayu jati yang memiliki usia yang sangat tua.

3. Mudah menyerap air sehingga volume kayu dapat susut atau berubah-ubah.

4. Kayu yang digunakan untuk kuda-kuda, gordin, usuk dan reng pada atap bisa mengelami puntir jika kayu yang dipakai kurang berkualitas.

5. Memiliki harga yang lebih mahal dibandingkan dengan kusen alumunium.

Nah itulah beberapa pembahasan lengkap mengenai harga kayu kusen jati yang dapat kami sampaikan diatas. Selain itu kami juga memberikan informasi lain mengenai kelebihan serta kekurangan yang dimiliki oleh kusen kayu jati ini.

Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan, semoga artikel diatas dapat bermanfaat dan menambah wawasan kalian semua. Jangan lupa juga baca artikel lain mengenai harga kusen cor beton yang telah ahlikuli.com sampaikan di postingan sebelumnya.

Tinggalkan komentar